Arsip Bulanan: April 2006

Bisnis Baru : Name Decoder


Buka-buka blognya Pak Budi Rahardjo saya mendapatkan hal baru, yakni Cyborg Name Decoder. Cyborg Name Decoder menjadikan nama kita (misalnya Gora) menjadi sebuah singkatan. Kemudian nama tersebut dibuat kepanjangannya oleh Cyborg Name Decoder. Tentu saja kepanjangan yang dibuat akan bertemakan Cyborg (manusia buatan/robot).

Galactic Observation and Repair Android

Hasil decoding tersebut dapat ditampilkan dalam halaman situs kita dengan mengembeddkan code yang telah disediakan ke dalam halaman situs. Dalam situs Cyborg Name Decoder kita dapat pula membeli kaos dengan gambar muka hasil decoding nama kita. Pada situs tersebut terdapat juga link untuk menuju ke name decoder yang lain. Terdapat dua link name decoder lain yaitu Sexy Name Decoder dan Monster Name Decoder.

Name Decoder Service merupakan model bisnis baru yang dapat kita aplikasikan di Indonesia, tentu saja dengan menguatkan konten lokal. Ada ide untuk membuat name decoder dengan konten lokal?

Pake SuSE 10.0 di Lappy Butut? Ntar dulu deh…


Setelah jenuh bermain-main dengan Mandriva aku coba mengganti OS di Laptop IBM T22 ku dengan Open SuSE 10.0. Yah itung-itung nambah pengalaman nyobain berbagai distro biar dikata ngga ketinggalan. Proses instalasi berjalan amat mudah, di IBM semua device dapat dikenali dengan baik. Tetapi muncul dua kendala, yang pertama masalah dual head VGA card dan yang kedua adalah masalah power management, dimana lappy ngga mau shutdown secara otomatis (acpi problem). Cari-cari di Internet untuk mengatasi masalah tersebut juga ngga ada, bingung jadinya…

Malam ini aku coba datang ke lorong MTI UGM buat nyari Sang Suhu SuSE (bang Yudiar) aku berharap dia dapat membantuku menyelesaikan masalah ini (masalah VGA). Tapi setelah nanya ke dia eee… bukan solusi yang aku dapat malah cercaan yang bertubi-tubi menghujani… Emang sulit omong ma orang pinter… orang mars.. punya bahasa beda dengan kita (he..he.. sori bang).

Aku coba cari lewat search engine sampai jam 23.00 belum juga nemuin solusinya. Ah, jadi males pake SuSE 10.0. Padahal lappy ini mau aku pake buat presentasi pra pendadaran tanggal 6 Mei besok. Kalau sampai besok aku masih belum bisa dapat solusinya, mungkin aku akan balik lagi pake Mandriva LE 2006. Memang susah pake SuSE di lappy butut.. ada aja masalahnya. Mungkin Anda-anda punya solusi atas hal ini, SavageS3 switch, may be?

Pake SuSE 10.0 di Lappy Butut? Ntar dulu deh…


Setelah jenuh bermain-main dengan Mandriva aku coba mengganti OS di Laptop IBM T22 ku dengan Open SuSE 10.0. Yah itung-itung nambah pengalaman nyobain berbagai distro biar dikata ngga ketinggalan. Proses instalasi berjalan amat mudah, di IBM semua device dapat dikenali dengan baik. Tetapi muncul dua kendala, yang pertama masalah dual head VGA card dan yang kedua adalah masalah power management, dimana lappy ngga mau shutdown secara otomatis (acpi problem). Cari-cari di Internet untuk mengatasi masalah tersebut juga ngga ada, bingung jadinya…

Malam ini aku coba datang ke lorong MTI UGM buat nyari Sang Suhu SuSE (bang Yudiar) aku berharap dia dapat membantuku menyelesaikan masalah ini (masalah VGA). Tapi setelah nanya ke dia eee… bukan solusi yang aku dapat malah cercaan yang bertubi-tubi menghujani… Emang sulit omong ma orang pinter… orang mars.. punya bahasa beda dengan kita (he..he.. sori bang).

Aku coba cari lewat search engine sampai jam 23.00 belum juga nemuin solusinya. Ah, jadi males pake SuSE 10.0. Padahal lappy ini mau aku pake buat presentasi pra pendadaran tanggal 6 Mei besok. Kalau sampai besok aku masih belum bisa dapat solusinya, mungkin aku akan balik lagi pake Mandriva LE 2006. Memang susah pake SuSE di lappy butut.. ada aja masalahnya. Mungkin Anda-anda punya solusi atas hal ini, SavageS3 switch, may be?

Kenangan Masa Lalu : SUARA MERDEKA Rabu, 16 Oktober 2002


Sinau-online, Belajar di Kampus Maya

Berita ini dikutip dari http://www.suaramerdeka.com/harian/0210/16/nas19.htm Kenangan ini mengingatkan saya di awal-awal pengembangan SiNAU-ONLINE bersama Pak Imam dan Budi. Berikut ini berita lengkapnya.

TEKNOLOGI informasi yang berkembang demikian pesat, akhirnya memunculkan era information technology (IT), yang membawa dampak transformasi pada berbagai aspek kehidupan. Dalam dunia pendidikan, era IT ini ditandai dengan munculnya istilah virtual-university, cyber-university, e-learning, tele-education, distance-learning, virtual-laboratory, dan sebagainya.

Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) yang beralamat di Jalan Kaligawe Semarang, sejak dua tahun terakhir ini mulai mengembangkan model pembelajaran menggunakan teknologi informasi untuk melayani seluruh masyarakat sivitas akademika. Salah satu hasilnya, sejak Agustus 2002 lalu, Unit Pelaksana Teknik (UPT) Komputer dan Teledukasi Unissula, secara resmi menerapkan media pembelajaran di kampus maya yang lebih populer disebut cyber-university atau virtual-university dengan nama situs Sinau-online.

Nama situs berkesan dari bahasa Jawa, sinau yang artinya belajar. Tetapi ada inisial lain dari kata Sinau, yaitu singkatan dari Studi Interaktif Unissula.

Sinau-online merupakan program dari Laboratorium e-Learning yang menggunakan media elektronik dan digital (multimedia), CD-ROM, dan internet dalam proses pembelajaran secara interaktif antara dosen dan mahasiswa.

Para mahasiswa bisa menerima materi kuliah apa saja hanya dengan mengakses Sinau-online dari rumah yang mempunyai fasilitas internet, warung internet (warnet), atau dari Laboratorium Internet di kampus. Setelah seorang mahasiswa melakukan login ke Sinau-online, berarti dia memasuki ruang kelas virtual yang bisa berinteraksi dengan dosen maupun dengan sesama mahasiswa dalam satu kelas.

“Fasilitas dalam ruang kelas virtual hampir sama dengan fasilitas dalam ruang kelas yang sesungguhnya. Ada pengumuman, forum diskusi, teman sekelas, bahan ajar, penilaian, evaluasi, referensi, tugas, dan tausiah berisi nasihat bijak dari dosen,” jelas Imam Much Ibnu Subroto ST, Kepala UPT Komputer dan Teledukasi.

Tetapi Sinau-online bukanlah program pembelajaran yang berdiri sendiri. Program ini terintegrasi dengan sistem formasi akademik. Hanya mahasiswa yang masih terdaftar dalam data akademik yang mendapat registrasi untuk bisa masuk ke situs Sinau-online, yang masih menginduk pada homepage Unissula, http://www.unissula.ac.id.

Baca lebih lanjut